• Home
  • Balap Motor
  • No Limit Racing Team Siap Tampil All Out!! Bawa 23 Motor dan Tiga Pembalap di Super Drag Way Round 1 Akhir Pekan Ini

No Limit Racing Team Siap Tampil All Out!! Bawa 23 Motor dan Tiga Pembalap di Super Drag Way Round 1 Akhir Pekan Ini

Otoracing.Net – Wonosari. No Limit Racing Team, tim balap asal Kota Medan, Sumatera Utara, siap memberikan gebrakan besar di dunia balap tanah air. Tim yang baru saja terbentuk pada tahun 2024 ini akan berlaga di ajang Super Indonesia Drag Way (SDW) yang akan digelar di Sirkuit NP Lanud Gading, Wonosari, pada tanggal 11-13 April mendatang.

Tak main-main, dengan mengandalkan 23 motor yang akan diturunkan di berbagai kelas, mereka berambisi untuk meraih poin maksimal di seri pembuka ini. Tiga pembalap andalan No Limit Racing Team, yaitu Deni Deblonk, Deska Muntel, dan Wildan Kecil, akan menjadi joki utama yang akan menggeber motor-motor tersebut di sirkuit.

Ya mas, 23 motor akan kita turunkan dengan tiga joki. Harapannya tentu kita bisa meraih poin maksimal di seri pembuka ini,” ujar sumber internal No Limit Racing Team yang dihubungi penulis melalui DM Instagram.

Selain kekuatan pembalap, tim ini juga didukung oleh mekanik-mekanik top tanah air yang tak kalah berpengalaman. Beberapa di antaranya adalah Setyoko Penceng dari PRK, MBKW2, TJS Kediri, dan beberapa bengkel top tanah air lainnya. Kombinasi antara pembalap berpengalaman dan dukungan mekanik handal menjadi modal utama tim ini untuk bersaing di ajang SDW.

Tentu saja, No Limit Racing Team menjadi salah satu tim yang paling dinantikan penampilannya, mengingat mereka membawa motor terbanyak di tahun 2025. Semua mata kini tertuju pada tim asal Medan ini, yang siap memberikan kejutan di dunia balap drag bike Indonesia.

No Limit Racing Team merupakan tim balap drag bike yang baru terbentuk pada tahun 2024. Dengan visi untuk mencapai prestasi tertinggi di dunia balap, mereka bertekad untuk tampil all out di berbagai ajang balap drag bike nasional. Dukungan mekanik-mekanik terbaik dan pembalap-pembalap berpengalaman menjadi kekuatan utama tim ini.

So, kita nantikan saja sepak terjang tim ini di ajang Super Drag Way Round 1 akhir pekan ini.