• Home
  • Balap Motor
  • Matapanah DragBike Nganjuk: Ninja 155cc Std Halte Racing Cetak Waktu 6,9 Detik Sendirian, Deska dan Deblonk Tampil Apik!

Matapanah DragBike Nganjuk: Ninja 155cc Std Halte Racing Cetak Waktu 6,9 Detik Sendirian, Deska dan Deblonk Tampil Apik!

Otoracing.Net – Nganjuk. Pertarungan di kelas Ninja 155cc standar memang tak pernah sepi peminat. Hal ini terbukti dalam gelaran Matapanah DragBike Rookie yang berlangsung pada Minggu, 11 Mei 2025 di Sirkuit NP. Jl Brantas, Nganjuk.

Pada kelas Ninja 155cc Std Mix Rider, sebanyak 24 starter turut ambil bagian. Dari banyaknya peserta, salah satu motor yang sukses mencuri perhatian datang dari bengkel Halte Racing Sidoarjo, racikan tangan dingin Iwan Koar.

Motor berkelir hitam kombinasi merah tersebut tampil luar biasa. Lewat tangan Deska Muntel, motor ini sukses mencatatkan waktu terbaik 6,987 detik — sendirian di bawah angka 7 detik di kelas ini!

Tak hanya Deska, rekan setimnya Deni Deblonk juga tampil kompetitif. Menggunakan motor yang sama, ia berhasil finish di posisi ke-3 dengan catatan waktu 7,024 detik.

Ninja 155cc std racikan Halte Racing peraih Best Time dan Podium terbaik.

Penampilan solid kedua rider ini menjadi bukti bahwa racikan Halte Racing tak bisa dipandang sebelah mata. Kestabilan motor serta performa konsisten para joki menjadi kunci keberhasilan tim ini di lintasan 201 meter tersebut.