• Home
  • Balap Motor
  • Jelang LFN HP969 Road Race Championship Seri 1 Surabaya : JMU Group DJM 27HZ Siap Turunkan Tiga Pembalap Dan Lima Motor

Jelang LFN HP969 Road Race Championship Seri 1 Surabaya : JMU Group DJM 27HZ Siap Turunkan Tiga Pembalap Dan Lima Motor

Otoracing.net – Surabaya. Jelang berlangsungnya kejuaraan bergengsi LFN HP969 Road Race Championship seri 1, yang akan berlangsungĀ  pada 22-23 Juni 2024. Atmosfer persaingan semakin terasa terbukti antusiasme dari tim – tim yang akan turun dalam kejuaraan tersebut.

Salah satunya adalah pasukan JMU Group DJM 27Hz asal Madura, yang notabenya di komandoi oleh Dian Nugraha selaku owner. Team asal Sampang, Madura tersebut akan menurunkan 5 motor nya dengan 3 pembalap di 2 kelas berbeda.

“Untuk LFN HP969 Road Race Championship kita akan turun di 2 kelas berbeda mas, yaitu Expert dan Novice di kelas Bebek 4T 130 Expert, Bebek 4T 150 novice, bebek 2T 125 expert, bebek 2T 116 novice dan Rx King 140 std Chamber” Jelas Dian Nugraha.

“Kita akan turunkan 3 pembalap dengan formasi 2 Expert dan 1 Novice, salah satunya adalah Agus HR di kelas Expert, untuk dua pembalap lainnya masih di rahasiakan dulu, besok kita kasih surprise di sirkuit hehe” tambah Dian Nugraha.

So, kita tunggu saja sepak terjang tim asal Madura tersebut yang akan berlaga di kejuaraan bergengsi LFN HP969 Road Race Championship Seri 1 Surabaya.