Otoracing.Net – Subang. Tim balap Djiper Tatsumaki memastikan keikutsertaannya di ajang bergengsi road race Oniku Cup Race 2025 seri perdana, yang akan digelar pada 19-20 Mei 2025, di Sirkuit Gery Mang, Subang.
Di bawah komando bos Perdiansyah, tim asal Bandung ini akan fokus bertarung di kelas 2Tak dan Matic. Mereka akan mengandalkan dua pembalap andalannya, yaitu Lutfi Bocil dan Robi Rizal.
“Ya mas, Robi Rizaldi akan turun di kelas Matic Open dan Bebek 116cc Open. Sementara Lutfi Bocil akan tarung di kelas Pemula Bebek 2Tak 116cc, Matic Pemula, serta OMR Satria 2Tak,” ungkap bos Perdiansyah.
Roby Rizaldi (kanan) dan Lutfi Bocil (kiri) saat memacu motor milik tim DJIPER Tatsumaki
Untuk urusan teknis, tim Djiper Tatsumaki akan diperkuat oleh tiga mekanik berbeda yang sudah cukup dikenal di dunia balap nasional. Kelas Matic akan ditangani oleh Bams Racing, kelas 2Tak oleh D-Pesona, dan untuk OMR Satria akan dikawal langsung oleh bengkel Nukey.
Kiprah tim Djiper Tatsumaki tentu patut ditunggu, mengingat konsistensi mereka yang nyaris tak pernah absen dari podium juara di berbagai event road race regional Jawa Barat. Dengan formasi pembalap dan kru yang solid, Djiper Tatsumaki siap kembali unjuk gigi!
Tim Djiper Tatsumaki saat sukses memborong podium di kelas matic dan 2Tak di ajang final MR Pulley Road Race 2024, Cimahi.
Gasss!!!