Otoracing.net – Purbalingga. Prestasi gemilang sukses di raih tim asal Banjarnegara. Yap HMS Lembu Mukti yang turun pada kejurnas Drag Bike Purbalingga, berlangsung di Sirkuit NP. Jalan Raya Bojongsari, Purbalingga.(08-09/06).
Sukses meraih hasil manis di dua kelas bergengsi. Adalah Vano Mahendra pembalap asal Klaten yang kali ini memacu motor milik team HMS Lembu Mukti Banjarnegara.
Vano Mahendra berhasil mencatatkan best time 07.715 detik pada kelas bebek 4T 130cc Tu, dengan catatan waktu tersebut Vano Mahendra berhak meraih podium terbaik.
Tak hanya pada kelas bebek 4T 130cc Tu pemula, namun pembalap asal Klaten tersebut juga berhasil meraih podium ke 2 di kelas Ninja 155 std, dengan catatan waktu 07.093 detik.
“Alhamdulilah mas, di event Kejurnas drag bike kali ini motor kami di kelas bebek 4T 130cc berhasil pecah telor dengan meraih posisi terbaik, dan di kelas ninja pemula juga meraih podium ke 2” jelas Heho dari team HMS Lembu Banjarnegara.
Tentunya dengan raihan hasil tersebut menunjukan tim HMS Lembu Banjarnegara, tak bisa di pandang sebelah mata di kejuaraan drag bike nasional.